26.12.17

Liburan Murah Meriah Ke Pantai Ai Lemak

Gerbang Sumbawa. Tak perlu pergi jauh jauh dan tak perlu mengeluarkan biaya yang banyak ketika ingin menikmati suasana liburan yang seru dan menyenangkan. Tak jauh dari pusat Kota Sumbawa, sekitar menempuh perjalanan 20 Menit menggunakan sepeda motor ke arah jalan Samota. Pantai Ai Lemak, begitu orang orang menyebutnya. Di tempat ini kita bisa menikmati keindahan pantai yang masih asri dan menikmati matahari terbenam (sunset) yang menghiasi panorama yang begitu memukau....
Bersama sahabat Lampak Adventure Sumbawa, kami mengadakan Camping di pantai yang indah ini. sebagaimana kami disatukan oleh hoby berpetualang, kami menikmati keindahan dan suasana kekeluargaan hingga malam berakhir. Api unggun dan Secangkir kopi menambah hangatnya suasana sembari bercengkrama dan saling berbagi kisah dan pengalaman dibawah sinar rembulan.

Di depan tenda yang terpasang berjejer di pinggir pantai, kami menikmati suasana Makan Malam yang begitu nikmat. meski seadanya dan saling berbagi satu samalain, namun rasa kebersamaan dan kentalnya rasa kekeluargaan itulah yang membuatnya terasa indah dan penuh rasa syukur.
Malam minggu dengan cuaca yang begitu cerah, langit langit pada malam itu dihiasi bintang bintang yang menambah kesyahduan kami dalam merefresh fikiran dari rasa penat sebagai pekerja. inilah cara kami menikmati keagungan ciptaan Tuhan Yang Maha Esa untuk selalu bersyukur atas karunia dan rahmat yang tercurah.

Pada minggu pagi, sebelum kami berkemas kami menyempatkan diri menikmati suasana pagi yang begitu sejuk, menikmati secangkir kopi menghadap lautan yang begitu luas serta diiringi irama ombak yang menghempas bibir pantai. Terlihat disekeliling, senyuman hangat dan bahagia dari sahabat sahabat Lampak Adventure dipagi itu membuat hati terasa damai dan tenang. sebuah keindahan dan keramahan dari orang orang yang terkasih.

Tak hanya menikmati keindahannya, dengan liburan bersama seperti ini tentunya akan menjadi pengalaman yang sangat berharga. salah satunya, kami tau apa yang harus kami lakukan untuk menjaga alam ini agar tetap lestari dan bersih dan terkhusus Pantai Ai Lemak tempat kami berada. Salahsatunya yakni Menanamkan jiwa kebersihan, membuang sampah pada tempatnya, dan tidak merusak terumbu karang dan biota laut lainnya. semua itu adalah cara kami menjaga warisan Alam untuk generasi generasi yang akan datang.***Ryan Muammar

Gerbang Sumbawa
GERBANG SUMBAWA Updated at:
Get Free Updates:
*Please click on the confirmation link sent in your Spam folder of Email*

Be the first to reply!

Posting Komentar

 
back to top